Thursday, March 6, 2014

4 Fakta Unik seputar Pelawak Senior Jojon

Fakta Selebriti: 4 Fakta Unik seputar Pelawak Senior Jojon.
Berita paling aktual yang datang dari dunia selebriti adalah meninggalnya pelawak senior Jojon. Tapi, tahukah kamu beberapa fakta mengenai pelawak legendaris Indonesia ini? berikut 4 Fakta Unik seputar Pelawak Senior Jojon dikutip berbagai sumber and lihat.co.id:


1. Nama Asli Jojon
Nama Asli Jojon
[lihat.co.id] - Jojon adalah nama panggung lawakannya, sedangkan nama aslinya adalah Djuhri Masdjan. Nama Jojon pertama kali dikenal lewat lawakannya bersama Cahyono dan Uuk, dalam mengusung Jayakarta Grup yang tampil rutin di TVRI.

2. Asal-usul Kumis
 Asal-usul Kumis
[lihat.co.id] - Dalam sebuah acara Reality Show, Jojon mengaku bahwa dirinya menempelkan aksesoris berupa kumis pada saat melawak karena dirinya merasa ganteng sehingga kurang pas jika harus tampil sebagai pelawak dalam keadaan ganteng.

Kumis ini ditemukan sebelum dirinya melawak, ia sempat mencorat-coret bagian wajahnya agar terkesan lucu hingga akhirnya membentuk kumis ala Hitler atau Charlie Chaplin. Semenjak itulah kumis tersebut menjadi salah satu ciri khas yang ditampilkan tokoh Jojon dan dikenal luas oleh masyarakat.

3. Ekspresi Jojon Jadi Idola
Ekspresi Jojon Jadi Idola
[lihat.co.id] - Salah satu hal yang menjadi daya tarik pelawak senior Jojon selain kumisnya adalah ekspresi wajahnya yang terkadang terlihat menderita. Hal ini pula yang memotivasi para pelawak lainnya untuk "membully" Jojon pada berbagai adegan di pentas lawak. So, ekspresi Jojon pun jadi idola.

4. Celana Jojon
Celana Jojon
[lihat.co.id] - Rambut belah dua, kumis kotak a la Charlie Chaplin, dan celana Jojon sudah menjadi satu set perangkat yang memang mesti digunakan saat Ia sedang berada di pentas lawak. Hal ini menjadi ciri khas yang tidak bisa dilupakan sehingga Jojon pun menjadi pelawak yang legendaris di Indonesia.

No comments: 4 Fakta Unik seputar Pelawak Senior Jojon

Popular Posts